Medan Retweet
 
Medan (ANTARA News) - Sebanyak 1.526 siswa yang mendaftar program Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi (SNMPTN) tahun 2012 jalur undangan, dinyatakan lulus diterima di Universitas Sumatera Utara yang akan menempati 47 program studi di perguruan tinggi negeri itu.

"Sesuai dengan pengumuman panitia pusat SNMPTN tahun 2012, USU melalui SNMPTN jalur undangan tahun akademik 2012/2013 menerima sebanyak 1.526 orang mahasiswa baru untuk 47 program studi S-1 reguler," kata Humas Universitas Sumatera Utara (USU) Bisru Hafi di Medan, Minggu.

Ia mengatakan bagi calon mahasiswa yang telah lulus seleksi tersebut, selanjutnya diwajibkan melakukan pelaporan pada tanggal 12 Juni 2012 pukul 08.00 WIB untuk eksakta dan 13 Juni 2012 pukul 10.30 WIB untuk non eksakta di Gelanggang Mahasiswa Jalan Universitas Kampus USU Medan. 

Pelaporan tidak dapat diwakilkan dan harus dilakukan langsung oleh calon mahasiswa yang bersangkutan. Untuk informasi dan syarat pelaporan lebih lanjut dapat dilihat di www.usu.ac.id. 

"Kalau tidak mendaftar pada tanggal itu maka dianggap mengundurkan diri atau gugur," katanya.

Saat pelaporan, lanjut dia, harus membawa kartu peserta SNMPTN jalur undangan asli, raport asli, ijazah asli, dan Surat Keterangan Hasil Ujian Nasional (SKHUN).

Bila SKHUN atau ijazah asli belum keluar, dapat membawa surat keterangan lulus yang diterbitkan oleh sekolah asal dengan dilengkapi pas photo ukuran 3x4 dan surat ganti nama bagi yang pernah ganti nama.

Kemudian, fotokopi kartu tanda siswa atau sejenisnya sebagai bukti siswa aktif, surat keterangan tentang peringkat siswa di kelas dan bukti pendukung prestasi lain di bidang keilmuan/akademi yang disahkan oleh kepala sekolah masing-masing.

Turut juga dilapirkan surat keterangan penghasilan orang tua atau surat keterangan tidak mampu yang dapat dibuktikan kebenarannya yang dikeluarkan oleh kepala desa/kepala dusun atau instansi tempat orang tua bekerja/tokoh masyarakat.

"Juga dibawa fotokopi kartu keluarga, fotokopi rekening listrik atau bukti pembayaran PBB dari orang tua atau wali. Bagi peserta yang terlambat melakukan pelaporan sesuai dengan waktu yang telah ditentukan maka kelulusannya dapat dibatalkan," katanya.

(KR-JRD) Editor: Fitri Supratiwi

COPYRIGHT © 2012




Leave a Reply.

    Author

    Write something about yourself. No need to be fancy, just an overview.

    Archives

    July 2012

    Categories

    All


Copyright @2012 Medan Retweet